Ask
Me


Test
Drive


Find


Brochure

Click
Me

Back
to Top

Bensin Bisa Basi? Begini Penjelasannya

  News /   19 Juli 2023

Mungkin banyak dari Sobat Honda sekalian yang sering bertanya-tanya, sebenernya bensin itu bisa basi ga sih? Atau bensin memiliki masa kadaluarsa atau tidak? Bagi sebagian orang menganggap pertanyaan ini adalah pertanyaan lelucon saja atau untuk basa basi. Namun, kenyataannya benson bisa saja basi jika disimpan di tangki mobil pada waktu yang cukup lama. Untuk mengetahuinya cukup sulit, karena bensin yang basi tidak memiliki pengaruh kasat mata, seperti tidak terjadi perubahan warna ataupun bau yang berbeda. Bensin yang basi hanya mempengaruhi dari kualitas bahan bakarnya saja.

Saat bensin didiamkan pada waktu lama maka lama kelamaan, bensin tersebut akan mengendap. Endapan itulah yang akan menimbulkan kerak di tangki sehingga tangki akan mengalami korosi. Tangki yang korosi itulah akan menimbulkan senyawa baru yang tercampur ke bensin dan akan mempengaruhi kualitas dari bensin. Selain itu, bensin yang berada di dalam tangki pada waktu yang lama juga akan timbul senyawa benzene, senyawa ini akan menguap menjadi gas apabila terdapat ventilator di tangki bensin kendaraan kalian.

Supaya bensin jadi tidak mudah basi, MinHo punya beberapa tips supaya kalian bisa menjaga kualitas bensin yang ada di kendaraan kalian. Berikut tipsnya:

1. Isi Tangki Bensin Hingga Penuh

Mengisi bensin dengan penuh bertujuan untuk menghindari proses pengembunan pada tangki bensin kendaraan atau kondensasi. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, kondensasi sangat mudah terjadi jika tangki kendaraan memiliki ventilator, kondisi tangki bensin yang kurang penuh ini dapat memicu penguapan udara bensin akibat tercampur udara dari bagian ventilator tangki.

2. Jangan Simpan Bensin Terlalu Lama di Tangki 

Hindari menyimpan bensin lama pada tangki, karena dapat menimbulkan sedimen. Sehingga jika kalian berencana untuk meninggalkan kendaraan pada jangka waktu lama maka perlu kalian kosongkan tangkinya terlebih dahulu.

3. Hindari Parkir Mobil Dibawah Terik Matahari 

Jangan sering memarkirkan mobil di bawah terik sinar matahari, karena suhu panas yang tersalur ke tangki bisa mempercepat proses penguapan bensin.

4. Panaskan Mobil 2 Minggu Sekali

Untuk mencegah terjadinya endapan sedimen di tangki bensin mobil kalian, maka mobil perlu “diajak jalan-jalan” atau dipanaskan minimal dua minggu sekali.

Dan itulah pembahasan apakah bensin mobil bisa basi atau tidak. Jika kalian ingin melakukan perawatan supaya mobil lebih nyaman digunakan. Kalian bisa langsung datang ke bengkel resmi Honda terdekat atau kalian bisa booking online melalui aplikasi Honda E-Care untuk melakukan perawatan terhadap mobil kesayangan kalian. 

Dapatkan banyak penawaran dan download brochure untuk melihat-lihat produk mobil Honda. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!